Menjaga Spirit Nasionalisme, PMII Rayon Dewantara Gelar Mapaba

480

Tondano, MP
Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) merupakan jenjang pengkaderan formal awal untuk anggota yang mau bergabung di Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Hal ini dijelaskan oleh Ketua Panitia MAPABA rayon persiapan Dewantara PMII Cabang Minahasa, Vinndy Juviana Daada, saat ditemui di tempat berlangsungnya kegiatan, Masjid Nurul Iman, Kampung Jawa, Kecamatan Tomohon Selatan, Kota Tomohon, Jumat (8/11).

“Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari yaitu dari Jumat (8/11) sampai Minggu (10/11),” jelas Vinndy.

Kegiatan dibuka oleh Ketua Kaderisasi PMII Cabang Minahasa. “Kegiatan dibuka oleh Ketua Kaderisasi PMII Cabang Minahasa, Sahabat Agung C. Zulfiakar, yang mewakili ketua umum,” tambah Vinndy.

Agung dalam sambutannya menjelaskan bahwa Mapaba sengaja dibuat karena mengingat 2 hari lagi merupakan Hari Pahlawan. “Harapan saya anggota yang baru mengikuti Mapaba senantiasa mengingat jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang di perang Surabaya, dimana pada saat perang terjadi banyak santri yang gugur dan dari spirit itulah PMII lahir,” ujar Agung sebelum membuka kegiatan.

MAPABA yang diselenggarakan oleh rayon persiapan Dewantara ini diikuti oleh 9 peserta. (Suryadi Maradjabesy)