Tondano, Mangunipost.com – Pesta demokrasi serentak di Indonesia, khususnya di Kabupaten Minahasa turut dimeriahkan oleh penyandang disabilitas dan difabel.
Dan, kehadiran mereka, Rabu (17/04) telah mendapat perhatian khusus para petugas Tempat Pemungutan Suara (TPS) setempat.
Bahkan, dalam menyalurkan hak pilihnya, para penyandang disabilitas dan difabel telah diprioritaskan para petugas TPS.
Adapun terpantau oleh awak media, salah satu penyandang disabilitas dan difabel bernama Abdulah telah ikut berpartisipasi dalam Pemilu 2019, dengan datang memilih ke TPS 6, Kelurahan Rinegetan, Kecamatan Tondano Barat.
Saat dihampiri awak media, Abdulah mengaku merasa senang dengan pelayanan dari para petugas TPS.
Selebihnya, dirinya berharap ke depan ada alat bantu berupa kursi roda yang disediakan KPU di TPS bagi para penyandang difabel seperti dirinya. (*)
Penulis : Kelly Korengkeng
Editor : Jack Wullur
Top of Form
Bottom of Form