Manado, Mangunipost.com – Melihat kondisi kesehatan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado, Sunday Rompas ikut mengeluarkan himbauan agar Pleno PPK digelar tak lewat dari jam 10 malam.
“Pleno berakhir pada tanggal 4 Mei, tetapi petunjuk provinsi untuk dapat diselesaikan hari selasa, kebijakan kami di kota manado tidak ingin memaksakan itu di PPK apalagi sudah banyak yang sakit karena itu kami tetap membatasi kalo boleh pleno jangan lewat jam 10 malam,” ujar Rompas, Sabtu (27/04).
“Tapi kami tidak memaksakan PPK apalagi misalnya besok hari minggu jadi harapan kami selambat-lambatnya tanggal 4 mei dapat diselesaikan. Pleno kota memang selambat-lambatnya dilaksanakan tanggal 8 Mei jadi kami memanfaatkan 3-4 hari untuk pleno kota,” tandasnya. (*)
Penulis : Eka Egeten
Editor : Jack Wullur