Tomohon, MP
Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) merupakan program TNI (Tentara Nasional Indonesia) Angkatan Darat. Komando Distrik Militer (Kodim) 1302/Minahasa tahun ini fokus di Kota Tomohon. Kelurahan Pangolombian di Kecamatan Tomohon Selatan jadi pusat TMMD. Hal ini diungkap Komandan Kodim (Dandim) 1302-Minahasa, Letkol Inf Juberth Nixon Purnama STh saat jumpa pers di Koramil Tomohon, Senin (8/10).
“Pembukaan TMMD ke-103 ini akan dilaksanakan pada 16 Oktober 2018. Ini berlangsung selama 1 bulan dan berakhir tanggal 14 November 2018. TMMD tahun ini kita lebih fokus pada kegiatan fisik,” ungkap Purnama.
Saat ini, Kodim Minahasa telah melakukan Pra TMMD. Target utamanya, merintis dan melakukan pengerasan jalan sepanjang 2 Km. Hingga kini, sudah sekitar 50 persen panjang jalan dikerjakan. Kata Dandim, Pra TMMD dilaksanakan berdasarkan pertimbangan kendala, yaitu kondisi cuaca.
Selain pembangunan jalan, dalam TMMD ke-103 ini juga diadakan sejumlah program. Antara lain pembuatan 10 jamban bagi warga. Menata jaringan pipa PDAM di Kelurahan Pangolombian. Kemudian, membantu tempat-tempat ibadah. Diramaikan dengan berbagai lomba yang melibatkan masyarakat dan insan pers.
“Kegiatan non fisik ada 12 item. Itu hanya berupa sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat. Intinya, lewat TMMD ini, kami berupaya membangun hubungan yang terbaik dengan rakyat. Setiap kegiatan pula akan kami libatkan masyarakat,” lugas Purnama. (timmp/01)